Banyak jalan menuju roma, banyak cara untuk menggaet pelanggan. Memberikan kemudahan saat transaksi adalah salah satunya. Bagaimana caranya? Gunakan layanan payment gateway untuk aplikasi toko online Anda. Seperti namanya, payment gateway berarti gerbang pembayaran yang dapat menampung berbagai jenis metode pembayaran.
Tapi bagaimana Anda memilih payment gateway yang terbaik? Bukankah saat ini banyak platform yang menawarkan jasa ini? Mari kita mulai dengan membahas peran payment gateway.
Peran Payment Gateway
Payment gateway lebih berperan sebagai penengah, antara pedagang dan pelanggan dalam melakukan transaksi secara online. Lantas, mengapa tidak langsung saja? Tanpa payment gateway sebagai penengah, pedagang menanggung risiko fraud yang lebih besar. Pelaku kejahatan dapat dengan mudah mengakses informasi kartu/akun yang terdaftar di halaman pembayaran aplikasi toko online Anda. Dengan payment gateway akan jauh lebih aman.
Selain itu, sistem yang dimiliki payment gateway juga akan memudahkan pedagang online dalam mencatat transaksi. Jadi, semua transaksi tercatat secara otomatis. Tidak jarang juga yang bisa memberikan notifikasi pada pelanggan untuk segera transfer uang.
Pilih yang Punya Banyak Metode Pembayaran
Sebagai penengah, hendaknya Anda memilih payment gateway untuk aplikasi dengan banyak metode pembayaran. Makin banyak metode pembayaran yang disediakan tentu makin baik. Pelanggan dapat jauh lebih leluasa dalam memilih metode pembayaran yang diinginkan. Pelanggan pun makin leluasa, sehingga makin setia belanja di toko Anda.
Tapi faktanya, payment gateway jarang yang dapat menyediakan metode pembayaran yang lengkap. Anda bisa mengakalinya dengan mengintegrasikan berbagai payment gateway. Namun tentu ini membutuhkan banyak waktu dan usaha. Meski integrasi tiap payment gateway untuk aplikasi cenderung mudah, tapi jika menerapkan banyak payment gateway tentu akan merepotkan.
Ada Pilihan yang Lebih Baik, Payment Aggregator!
Ketika beberapa payment gateway untuk aplikasi sudah terintegrasi di toko Anda, maka masalah tidak berhenti di situ. Masih ada masalah operasional yang membayangi bisnis Anda. Bukan tidak mungkin jika masalah akan muncul dari berbagai payment gateway dalam waktu yang bersamaan. Anda pun harus mengatasi masalah tersebut secara bersamaan. Sangat melelahkan, bukan?
Misalnya, Gateway A ada masalah kegagalan mengirim dana, Gateway B masalah salah transfer dan Gateway C ada keharusan untuk refund, karena barang yang diterima pelanggan tidak sesuai. Dengan cara tersebut, waktu Anda makin banyak yang tersita, karena harus meluangkan pikiran dan tenaga untuk mengatasi masalah satu persatu. Lantas, harus bagaimana?
Alih-alih menggunakan payment gateway, Anda perlu melirik untuk menggunakan payment aggregator. Berbeda dengan payment gateway, payment aggregator bukan sebagai penengah, melainkan sebagai pihak yang mengumpulkan berbagai metode pembayaran. Secara otomatis, pebisnis yang menggunakan jasa ini dapat menerima pembayaran dari berbagai bank dan akun e-wallet meski mereka tidak punya akunnya. Pihak payment aggregator yang punya akun, dan pelanggan mentransfer ke akun payment aggregator, nantinya payment aggregator akan meneruskannya ke pengguna/pedagang. Simpel, bukan?
Lihat juga: Perbedaan payment gateway dan payment aggregator
—
Cukup satu kali integrasi, maka semua metode bayar bisa Anda terapkan. Selain itu, payment aggregator juga punya metode integrasi yang beragam, biaya yang lebih murah serta cara integrasi yang lebih mudah, baik untuk sistem operasi mobile Android dan iOS. Klik di sini untuk lihat info lengkapnya.
Apapun metode pembayarannya, Durianpay adalah solusinya! Terima pembayaran, mengatur sistem refund, mengirim uang hingga membuat promosi, bisa dioperasikan hanya dalam satu genggaman. Rasakan berbisnis dengan lebih mudah dengan Durianpay! Klik di sini untuk pelajari lebih lanjut!